SMK Baitussalam Pekalongan berdiri sejak tanggal 01/01/1979 dengan nomor SK Yayasan 01/YBS/II/1978 dan SK Kepala Kantor Wilayah Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi Jawa Tengah Nomor: 2014/103.5/R.81.
SMK Baitussalam Pekalongan berada di Jl. Darma Bakti 03 Medono, Pekalongan.
SMK Baitussalam merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan yang berafiliasi dengan Yayasan Badan Wakaf Ma’had Islam Pekalongan.
Tujuan Pendidikan Menengah Kejuruan
1. Memiliki kesiapan memasuki dunia kerja serta dapat mengembangkan sikap professional.
2. Memiliki kemandirian dalam berwirausaha, dengan jiwa Islami dan berakhlakul
karimah.
3. Memiliki kesiapan mental yang kuat, jiwa yang mantap, dan kompetensi yang andal untuk menjadi tenaga teknisi menengah yang tangguh.
4. Memiliki kematangan memenej diri untuk siap bersaing secara global dan
Visi Sekolah
Penghasil insan cerdas berilmu, terampil berprofesi dan taqwa beramal sholeh dan sholehah.
Misi Sekolah
1. Menciptakan generasi cerdas, terampil dan taqwa
2. Menghasilkan lulusan yang berwawasan IMTAQ dan IPTEK serta berjiwa wirausaha
3. Menghasilkan lulusan yang berkemampuan akademik tuntas sehingga mudah diterima oleh dunia usaha.
Kompetensi Keahlian
1. Akuntansi
2. Pemasaran
3. Multimedia
4. Tata Busana
Tamatan SMK Baitussalam Pekalongan berusaha semaksimal mungkin menghasilkan tamatan yang mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:
1. Memiliki kesiapan memasuki dunia kerja serta dapat mengembangkan sikap professional dalam ruang lingkup bidang keahlian yang dimiliki.
2. Memiliki kemandirian dalam berwirausaha, dengan jiwa Islami dan berakhlakul karimah.
3. Memiliki kesiapan mental yang kuat, jiwa yang mantap, dan kompetensi yang andal untuk menjadi tenaga teknisi menengah yang tangguh.
4. Memiliki kematangan memenej diri untuk siap bersaing secara global dan internasional.
Profil kompetensi Tamatan SMK Baitussalam Pekalongan
Paket Keahlian Akuntansi
Membekali siswa dengan pengetahuan, sikap dan ketrampilan tingkat menengah bidang :
1. Melaksanakan prinsip profesionalisme dalam bekerja dan menerapkan komunitas bisnis
2. Mengelola dokumen transaksikegiatan kas, kartu hutang, piutang, persediaan dan aktiva tetap
3. Memproses entri jurnal dan transaksi ke dalam buku besar
4. Menyusun dan menyajikan laporan harga pokok produk dan laporan keuangan
5. Menyiapkan SPPT, mengoperasikan paket program pengolahan angka dan aplikasi komputer akuntansi
Paket Keahlian Pemasaran
Membekali siswa dengan pengetahuan, sikap dan ketrampilan tingkat menengah bidang :
1. Prinsip – prinsip bisnis dan pelayanan prima
2. Penataan produk, negosiasi dan pengolahan pelanggan
3. Administrasi transaksi dan penyerahan/pengiriman produk
4. Penagihan pembayaran, identifikasi peluang usaha baru, dan operasionalisasi
5. Menagih pembayaran, membuka usaha eceran/ritel dan melakukan pemasaran barang dan jasa
Paket Keahlian Multimedia
Membekali siswa dengan pengetahuan, sikap dan ketrampilan tingkat menengah bidang :
1. Dasar-dasar multimedia dan instalasi personal komputer
2. Desain dan tata kelola halaman web
3. Pengambilan obyek/gambar video
4. Pembuatan animasi digital
5. Pengolahan gambar digital
6. Editing audio dan video
4. Paket Keahlian Tata Busana
Membekali siswa dengan pengetahuan, sikap dan ketrampilan tingkat menengah bidang :
1. Pemeliharaan ringan alat dan kelengkapan menjahit
2. Menggambar busana dan membuat pola (fashion drawing dan pattern making)
3. Membuat busana wanita, pria, anak-anak dan bayi
4. Memilih bahan baku busana dan membuat hiasan busana (embrodery)
5. Mengawasi mutu busana
Prestasi yang telah dicapai SMK Baitussalam Pekalongan selama 3 tahun terakhir ini :
1. Juara 3 LKS Akuntansi Tingkat Kota Pekalongan Tahun 2013
2. Juara 3 LKS Akuntansi Tingkat Kota Pekalongan Tahun 2014
3. Juara 2 LKS Akuntansi Tingkat Kota Pekalongan Tahun 2015
4. Juara 3 dan 4 LKS Akuntansi Tingkat Kota Pekalongan Tahun 2016
5. Juara 3 Putri Under 50 Taekwondo POPDA Tahun 2014
6. Juara 3 Bidang Pramuka Kemah Kebangsaan Kategori K-3
7. Juara 3 Athletik 100 Meter Putri POPDA Tahun 2015
8. Juara 3 Jambore Nasionalisme Tingkat Kota Kategori Permainan Tradisional Tahun 2015
9. Juara 3 Jambore Nasionalsme Tingkat Kota Kategori Drama Penyuluhan Tahun 2015
10. Juara 2 POPDA Cabang Atletik Nomor Lempar Lembing Putra Tahun 2016
11. Juara 3 POPDA Cabang Atletik Nomor Lari 100 Meter Putra Tahun 2016
12. Juara 1 Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN) Cabang Bulutangkis Tingkat Kota Tahun 2016
13. Juara 2 Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN) Cabang Panca Lomba Tingkat Kota Tahun 2016
14. Juara 2 Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (OOSN) Cabang Tenis Meja Tingkat Kota Tahun 2016
15. Juara 2 POPDA Cabang Catur Tingkat Kota Tahun 2016
16. Juara 3 Fotografi Tingkat Kota Tahun 2015
17. Juara 2 dan 4 LKS Animasi Tingkat Kota Tahun 2016
____
Alamat Sekolah: Jalan Darma Bakti 03 Medono Pekalongan
Alamat Website:
www.smkbaitussalam.sch.id